Konon, putri Anjarwati dari kerajaan Pranira adalah titisan dewi Sri yang merupakan dewi pertanian dan kesuburan. Sebagai inkarnasi dari seorang dewi yang dipercaya oleh rakyat kerajaan, konon setiap gerak-gerik putri Anjarwati akan menentukan subur atau gersangnya tanah pertanian di kerajaan ketika musim bercocok tanam telah tiba.
Rakyat kerajaan Pranira percaya jika suasana hati sang putri sedang bahagia maka tanah akan menjadi subur, jika suasa...