Blurb
Sering kali orang yang kau cintai sudah ada di dekatmu, menunggu untuk kau temukan. Tengoklah lebih dekat, bisa jadi sampai dengan detik ini, kau masih menerawangkan netramu untuk menatap titik tak tergapai di kejauhan sana. lalu, melewatkan hati penuh cinta yang bersembunyi di balik seribu wajah penuh kepedihan.
Armia hanyalah gadis sederhana yang hanya ingin menundukkan kepala dan bersembunyi supaya tak terlihat. Sedangkan Sirhan berada pada posisi sebaliknya, dia berada di puncak popularitasnya, menjadi pusat perhatian dan panutan banyak orang.
Tetapi, yang orang lain tidak tahu adalah, bahwa di balik kelemahan Armia, tersimpan kekuatan sangat besar yang bisa menyokong orang-orang di sekitarnya. Begitupun halnya dengan Sirhan, di balik kekuatan yang ditampilkannya, tersimpan kelemahan mengerikan yang pastinya terlalu berat untuk ditanggung oleh manusia biasa.
Bisakah dua anak manusia dalam ketidaksempurnaannya yang bersilangan jalan karena tragedi ini, mensinergikan kelebihan dan kekurangan mereka untuk saling melengkapi?