Sampai di rumah paling cepat jam 9 malam. Hari sudah tidur dengan Azka, dan Anya seringkali tidur dengan kakek-neneknya di kamar atas. Rutinitas seperti itu terus terulang dari Senin hingga Jumat, malah beberapa kali hari Sabtu dan Minggu pun masih dipakai untuk kerja.
"Masih belum selesai, Yang?" tanya Harvi yang baru saja menidurkan Azka.
"Sedikit lagi." jawab Lia singkat.
"Lagi bikin apaan sih?"
"Materi buat rapat sama kementerian lagi hari Senin pagi."
"Ya ampun. Emang mesti selesai malem ini juga? Kan masih ada besok."
"Besok pagi Bu Sandra minta draft-nya dulu untuk dia pelajari."
"Hhh..."
"Eh iya, Azka udah tidur?"
"Udah. Tadi aku jadinya pakai ASIP (Air Susu Ibu Perah) kamu dulu."
"Iya, ga pa pa. Makasih ya, Yang. Maaf jadi ngerepotin kamu."
"Hmm.."