ALFA

Alfasrin
Chapter #19

Kelahiran Alfa

Alfa adalah anak yang tumbuh sebagai seorang yang khusus. Sekarang dianya menginjak usia 17 tahun tepat pada 2 bulan yang lalu. Duduk di kelas XI MIPA 1 di SMAN 1 Sawahlunto, dia dikenal sebagai pribadi yang penuh dengan kejutan. Dia tidak pandai dalam hal bermulut manis tetapi sangat piawai dalam merangkai kata-kata puitis. Terkadang, dia juga melakukan hal-hal yang berada di luar pikiran orang seperti biasanya. Berteriak kata ‘Pulang’ di jam pelajaran guru paling killer di sekolahnya, bahkan terkadang tidur di saat pagi menjelang siang. Terutama di jam pelajaran Matematika.

Untuk itulah dia sering disebut oleh guru-guru dengan sebutan Genius. Sampai saat ini, Alfa tidak mengerti kenapa keanehan dirinya dikatakan genius. Seingat dirinya, ibunda tercinta pernah menceritakan hal diluar nalar melebihi perilaku dan tingkah yang dilakukan Alfa. 

Sewaktu Alfa menginjak usia 2 tahun, kondisi tubuhnya kurus dengan menyisakan kepala yang besar. Muntah, diare, panas tinggi, dan kurang nafsu makan adalah gejala penyakit aneh yang dideritanya. Masyarakat Minangkabau percaya, dalam kondisi seperti ini hanya maut yang akan menyembuhkan. Bahkan nenek Alfa –yang sekarang sudah meninggal- hanya bisa membacakan ayat suci Alqur’an di dekat Alfa kecil selama kurang lebih satu bulan. 

“Hanya tinggal beberapa hari saja umur anak ini” berkata Pak Uwo –Kakak tertua dari ayahnya Alfa-.

Lihat selengkapnya