Backpackneymoon

Bentang Pustaka
Chapter #3

Apa Itu Backpackneymoon?

Biasanya, honeymoon selalu diidentikkan dengan menginap di hotel berbintang 5 dan bersantai di pantai. Namun, kami memilih untuk menciptakan konsep honeymoon yang tidak biasa. Backpackneymoon, demikianlah istilah baru yang kami buat, terinspirasi dari honeymoon ala backpacking. Well, mungkin idenya tidak baru-baru amat, tetapi setidaknya saat kami menyebarkan istilah tersebut di media sosial, sambutannya cukup positif. Selain traveling menggunakan backpack, campervan pun dipilih sebagai sarana transportasi sekaligus akomodasi.

Unsur backpacking yang kami ambil adalah menekan bujet supaya bisa traveling (dalam hal ini honeymoon) lebih lama. Jika biasanya honeymoon hanya berkisar antara beberapa hari sampai seminggu, kami memilih untuk honeymoon selama dua bulan. Tujuan yang dipilih pun bukanlah pantai dengan suasana tropis, melainkan negara yang sedang mengalami musim dingin. Dari pertengahan Juni 2012 sampai pertengahan Agustus 2012, kami berkeliling Selandia Baru dan Australia dengan menggunakan campervan. 

Kenapa Selandia Baru? Karena Selandia Baru adalah salah satu negara di top list “Must Visit Countries” saya. Sebenarnya cuma ada dua nomor di daftar tersebut, Eropa (yang terdiri atas banyak negara) dan Selandia Baru. Hampir semua traveler yang kami temui memberikan pendapat yang positif mengenai negara tersebut. “You should go there. It’s a very beautiful country. I really like New Zealand (Selandia Baru),” dan sebagainya. Selain itu, Selandia Baru dan Australia juga tidak terasa jauh dari Indonesia (dibandingkan dengan negara-negara di Eropa). Padahal, kenyataannya ya jauh juga, sih. Beda waktunya saja lima jam. 

Kenapa saat musim dingin? Itu, sih, cuma faktor kebetulan saja, karena pernikahan kami berlangsung pada Juni dan pada bulan tersebut sedang musim dingin di Selandia Baru. Kami justru senang dengan kemungkinan akan melihat salju di sana. (P.S. Saya belum pernah melihat salju [asli] sebelumnya). Keuntungan lain yang Adam suka adalah murahnya harga sewa campervan! Jadi, karena musim dingin itu biasanya low season buat sewa campervan, kadang perusahaan penyewaan campervan itu banting harga, bahkan obral diskon supaya campervan-campervan yang mereka punya tidak menganggur di garasi mereka.

Backpackneymoon tidak selalu harus dilakukan di luar negeri atau menggunakan campervan. Bisa saja dengan backpacking keliling suatu pulau di Indonesia selama satu bulan. Silakan pilih destinasinya sesuai minat berdua. Setiap perjalanan itu sifatnya personal, tetapi kami berbagi pengalaman unik kami di sini dengan harapan kamu pun bisa menikmati keseruan backpackneymoon jika suatu hari nanti kamu terinspirasi untuk melakukannya!

Lihat selengkapnya