Bening dan Banyu

Oleh: @Fatamorgana16

Blurb

Bening, calon mahasiswi berusia18 tahun di perguruan Tinggi Negeri. Kenapa calon? Sebab dia masih kelas 12 dan dia akan lulus beberapa bulan lagi dengan nilai yang cukup baik. Bening ingin mengambil desain karena jika dia mengambil jurusan di fakultas lain, dia takut tidak bisa karena otaknya yang pas-pasan , menurutnya. Walau sebenarnya dia tetap mendapat sepuluh besar. Tetapi dibanding teman dekatnya, Naya, dia tetap berada di bawahnya. Sebab Naya selalu berada di urutan 3 besar.

Dia sendiri terkadang minder sama Naya. Anaknya baik, humble, murah senyum, dan ceria. Naya justru lebih jutek dan cuek tetapi dia sebenarnya baik kok.

Bening menyukai Banyu, tetangga di sebelah rumahnya yang sedari kecil sudah bertetangga, tapi circle pertemanan mereka berbeda. Banyu ini sudah mahasiswa, 20 tahun, dan sudah memasuki semester 4. Berada di tingkat dua menjadikan masa itu sibuk-sibuknya dalam kuliahnya karena dia mengambil jurusan Hukum karena dia ingin menjadi pengacara.

Membela yang benar adalah cita-citanya. Dia menyukai Celine, temannya dari SMA yang tidak pernah tahu perasaannya, tapi pada akhirnya, beberapa bulan ini sudah dia tahu karena Banyu jujur padanya. Mereka sudah mulai masa pendekatan yang membuat Bening terlihat tidak senang. Dia memiliki adik perempuan yang akrab dengan seorang Bening Puspita Dewi, Kirana Larasti nama adiknya yang masih SMP kelas dua. 

Mereka tiga bersaudara dan punya seorang kakak lelaki, Raka Nugraha Wijaya (25tahun) yang sudah bekerja di kantor papanya sebagai Manager Pemasaran

Lihat selengkapnya