BENUA ASA

Oleh: Nana

Blurb

Ada yang bilang kalau cari tempat magang itu gampang, kalau curiculum vitagenya tuh bagus dan menjanjikan. Nyatanya nggak! itu bukti nyata yang dialami Asa, gadis semester akhir yang mencari tempat magang untuk memenuhi syarat kelulusan gelar sarjananya.
Padahal, menurut Asa curiculum vitagenya sudah bisa dibilang sempurna. Mulai dari pengalaman organisasi ada, soft skill dia punya, bahasa asing dia jago, latar belakang pendidikan apalagi, karena kampusnya salah satu yang terbaik. Jadi apa lagi yang kurang? Hal itu membuat Asa frustasi, apalagi sudah lima perusahaan yang menolaknya.
Sekalinya dapat, Asa pengen undur diri karena perusahaan yang menerimanya diluar ekspektasi. Kenapa harus perusahaan Cipta Makmur yang menerimanya? dari sekian banyak perusahaan yang ia masuki proposal, karena Asa cuma iseng awalnya, sejak awal dia nggak ada niat kesana karena memang agak melenceng dari jurusannya.
Tapi akhirnya dengan terpaksa, Asa menerimanya daripada dia nggak dapat tempat magang. Jadi bagaimana nasibnya nanti? Apalagi Asa sempat mendengar desas - desus kalau Perusahaan Cipta Makmur agak angker karena pemilik perusahaan terkenal dengan penganut Pesugihan Gunung Kender.

Lihat selengkapnya