Beyond Brief

Oleh: Kurniati Putri Haeirina

Blurb

CAMPAIGN BISA VIRAL DALAM SEMALAM. NASIB IZZY? MASIH JADI DRAFT REVISI BELUM FIX DARI SEMESTA.

Empat tahun lalu, jagat advertising geger karena iklan Ketek receh tapi jadi penyelamat brand yang hampir bangkrut. Produknya laku keras, ikonnya fenomenal, tapi kreatornya? Ilang, kayak bau badan disemprot deodoran.

Sekarang, Izzy - Account Executive di Freemium, agency yang lebih sering di ghosting client dibanding dapet cuan, harus terjebak dalam pencarian hidup atau mati.

Yang awalnya sekedar buat survive, malah berubah jadi project rebranding hidupnya sendiri.

Beyond Brief bakal ngajak pembaca nyemplung ke dunia creative - dimana brief kerjaan dan jalan takdir sama-sama suka bercanda.

Lihat selengkapnya