Bhairava

Ghozy Ihsasul Huda
Chapter #161

Tripurantakaaya

Medan tempur kembali memanas seiring dengan naiknya intensitas serangan yang terjadi antara Ihsan dan Gifar. Semua orang yang merasakannya tanpa sadar bergerak mundur karena saking besarnya hempasan energi yang timbul karena tumbukan tenaga Ihsan dan Gifar.

"Apa dia Ihsan yang sama dengan yang kutolong dulu, kenapa dia jadi semengerikan ini, kenapa," pikir Shafa yang mulai terlihat pucat wajahnya karena takut menyaksikan Ihsan yang mulai jadi semakin kuat.

"Apa yang terjadi sebenarnya, pertumbuhan kekuatannya saat perang terlalu tak masuk akal," pikir Veera sembari merangsek maju untuk memberikan serangan pada Ihsan, hal tersebut direspon Ihsan dengan menghindari serangan tadi. Semua orang yang menyaksikan avatar berwujud kolosal itu saling bertarung menggetarkan medan tempur. Saat itu Ihsan terus memacu energinya yang semakin meledak-ledak. "Lihat apa yang kau lakukan Bhairava, lihatlah kehancuran yang kau timbulkan ini," ucap Veera sembari dengan cepat menghempaskan Ihsan sampai jauh, hal ini juga disambut oleh Ashura dengan pukulan keras dengan memanfaatkan momentum dorongan dari Veera. Saat itu Ihsan hanya bisa mundur sembari menembakkan banyak sekali anak panah untuk menjauhkan satelit Gifar yang memburunya namun hal ini direspon oleh Tiryaka dengan memunculkan ratusan kelabang raksasa untuk menghadang Ihsan dari merangsek lebih jauh lagi. Disaat seperti itu Ihsan memutuskan untuk bergerak mundur sembari membuat tabir awan disekitar tubuhnya yang dia gunakan untuk mengaburkan pandangan musuh lalu dia memanfaatkan aliran petir didalam awan untuk menyengat musuh-musuhnya. Saat itu juga Bhoota berpindah tepat kehadapan Ihsan dan meninjunya bersama avatarnya lalu diikuti dengan Ashura yang mendorongnya hingga terdorong ke angkasa lepas.

Lihat selengkapnya