Cinta di Antara Batas

Asriwin
Chapter #1

Pertemuan yang tak terduga

Cinta di Antara Batas

Oleh : Asriwin


Kata Pengantar

Apa jadinya jika dua hati yang saling mencintai terjebak dalam situasi yang rumit, di mana mereka sudah terikat dengan orang lain? Aria dan Dayu adalah dua jiwa yang menemukan cinta dalam kebersamaan, namun mereka menyadari bahwa kisah ini tidak bisa berjalan lebih jauh. Di antara batas-batas persahabatan dan rasa cinta yang tersembunyi, mereka harus memilih: melawan perasaan atau menerima kenyataan. Begitulah sebuah kisah yang di lalui oleh kedua orang yang terjebak cinta di antara batas 

Meski memilih untuk tidak bersama namun kisah keduanya menajdi abadi 

Lewat kisah ini penulis ingin menyampaikan pesan bahwa : hidup tidak selalu seperti yang kita mau. Jadi, ideal nya adalah kita menjalani hidup dengan fokus pada hal – hal yang bisa kita kendalikan sebagai mana yang di ajarkan oleh para Filsuf Stoa yaitu “Dikotomi Kendali” 

Sebelum mengakhiri kata pengantar ini, penulis tak lupa menyampaikan terimakasih kepada semesta yang yang penuh dengan kejutan, sehingga hidup menjadi lebih berwarna 

Terimakasih kepada semua yang menginspirasi menulis karya ini terkhusus kepada tokoh Dayu yang menjadi inspirasi dalam merangkai kata demi kata hingga menjadi sebuah cerita.

ASRIWIN


Lihat selengkapnya