Cinta untuk sahabat

Widayanti
Chapter #3

Fokus belajar #3

Ghea belajar dengan serius, Gita keluar dari kamar mandi dan mendekati Ghea.

"Hari libur, kamu masih belajar Ghea?"

"Iya, aku ingin belajar dengan rajin. Jadi waktu libur, tetap belajar." Ghea tersenyum menatap Gita.

"Hari libur seharusnya kamu berhenti belajar, sekarang tutup bukunya. Besok aku ingin pergi ke taman dan makan es krim, kamu mau temani aku kan?"

"Iya Gita, aku pasti ikut kemanapun kamu ingin pergi." Ghea tersenyum.

"Sekarang kita tidur, besok kita ke taman." Gita tersenyum dan menarik tangan Ghea untuk tidur.

Jam 10 pagi, Gita dan Ghea pergi ke taman. Mereka duduk di taman dan makan es krim, Gita tersenyum menatap bunga mawar merah di sampingnya.

"Dulu papa dan mama selalu ajak aku kesini ketika mereka libur." Gita tersenyum, Ghea terdiam.

"Tidak terasa ya, mereka sudah pergi lebih dari satu tahun." Gita tersenyum dengan sedih.

"Iya, tidak terasa waktu berlalu begitu cepat."

"Terkadang aku masih sedih mengingat mereka, tapi aku tidak ingin berlarut-larut dalam kesedihan. Aku ingin melakukan keinginan mereka untuk melanjutkan hidup dengan bahagia," Gita tersenyum.

"Kak Vino mau masuk kampus mana?"

"Katanya mau melanjutkan ke luar negeri, tapi aku juga tidak tahu di kampus yang mana."

"Apa setelah ini kamu juga kuliah di luar negeri Gita?"

"Tidak, aku tidak ingin jauh dari kamu dan kedua orang tuamu." Gita tersenyum menatap Ghea.

"Aku juga tidak ingin jauh dari kamu," Ghea tersenyum menatap Gita.

"Kamu ingin kuliah dimana Ghea?"

"Mungkin di kampus Nusantara, jurusan manajemen." Ghea tersenyum.

"Pilihan yang bagus, itu kampus terbaik di kota ini." Gita tersenyum.

"Kalau kamu ingin kuliah dimana?"

"Jika aku bisa, aku ingin satu kampus dengan kamu." Gita tersenyum.

"Aku akan bantu kamu untuk masuk ke kampus itu," Ghea tersenyum.

"Terima kasih Ghea, kamu yang terbaik." Gita tersenyum.

Kelas 3 melakukan ujian kelulusan, kelas 1 dan kelas 2 libur. Gita berdoa supaya Vino bisa lulus, Ghea tersenyum melihat sahabatnya bahagia.

Kelas 3 libur, kelas 1 dan 2 melakukan ujian kenaikan kelas. Ghea mengerjakan semua dengan mudah, Gita berusaha mengerjakan semuanya.

Hasil ujian akhir kelas 3 keluar, semua siswa melihat mading pengumuman. Vino bahagia karena dia lulusan terbaik tahun ini, Vino pergi ke kantin dan duduk disamping Gita dengan bahagia.

Lihat selengkapnya