Coupl(ov)e

Bentang Pustaka
Chapter #2

Ucapan Terima Kasih

Dear Allah, terima kasih atas segala keajaiban yang Kau anugerahkan dalam hidupku. Atas keagungan-Mu dalam memerintahkan semesta untuk mewujudkan mimpi-mimpiku. Keluargaku, Bapak Syahroni, Ibu Tuti, adik-adikku, Furky dan Bani. Doa dan dukungan kalian adalah “bahan bakar” buat Teteh agar terus memberikan kebanggaan bagi keluarga. Untuk Mas Indra, makasih atas kesediaannya memahami saya yang “unpredictable”.

Para sahabat yang sudah memberi masukan untuk draf novel ini, Shanti N. Andin, Melody Violine, Mbak Ike, Aa’ Wicaksono Adi, dan Mas Hara Hope. Kalian tidak hanya memberi saran atau kritik, tetapi juga dukungan penuh yang membuat hati saya hangat dan terharu. Untuk geng Gemini, Deasy dan Ipang, thanks a lot & big hug! Kalian yang selalu memberi rasa percaya diri bahwa saya bisa menulis lebih baik lagi. Thanks untuk Aldriana Amir atas kaver keren saat novel ini hanya sekadar beredar di dunia maya.

For my very important best friend, Ramayadi, what should I say? Just keep dreaming! Yeay ….

Untuk semua pembaca novel ini dari sejak diluncurkan sebagai novel online di blog CoupL(ov)e, makasih bangeeettt!! Doa, dukungan, dan antusiasme kalian benar-benar menjadi pemberi semangat penuh agar saya bisa mewujudkan kisah ini menjadi sebuah novel yang utuh. Sikap kalian yang sering nagih-nagih kapan novel ini terbit membuat saya bahagia sekaligus malu, berasa punya utang. Iya, ya, kapan terbitnya? Hahaha ….

Saya pun beruntung. Bentang Pustaka dan editor cantik, Mbak Noni, ternyata bersedia membantu mewujudkan satu lagi mimpi saya ini. Terima kasih banyak.

With love,

Rhein Fathia

Lihat selengkapnya