Berada pada sesuatu
yang layak diperjuangkan,
setidaknya, tetaplah
kuat untuk dirimu
walaupun melelahkan.
Beberapa orang membuat kacau kehidupannya dan beberapa lainnya membuat bahagia hidupnya. Itu semua tergantung pada apa yang anda lakukan dengan kesadaran anda. Di hari yang begitu membuat jengkel entah itu karena Tata merasa lelah atau tidak kuat. Tata ingin berhenti mengajar TPQ karena kesibukan setiap harinya. Ia tidak punya waktu untuk keluarganya walaupun hanya tersisa Bapak di rumah. Tata merasakan kasihan, tapi semua ini adalah tanggung jawab Tata atas pilihan-pilihan yang telah dipilihnya.
Tata menemui Emak, dan mengeluh padanya. "Mak, kulo berhenti ngajar TPQ njhe?"
Raut muka yang membuat Tata takut, "lha kenopo, Nduk?"
Tata menjawabanya, "Capek tek, Mak."