Blurb
Pertemuan Jaka dan Resa yang tak sengaja membuat mereka saling jatuh cinta. Setelah melakukan pendekatan dan penantian, akhirnya mereka menikah. Lika-liku kehidupan berdua baru saja mereka mulai ketika orang tua Resa menyerahkan seluruh aset toko roti kepada Jaka. Kedua orang tua Resa percaya kalau Jaka dan Resa mampu membuat toko roti yang sudah hampir tiga tahun berdiri itu menjadi jauh lebih baik lagi. Jaka awalnya merasa minder karena selain dia merasa tidak mampu, juga dia merasa khawatir jika orang lain menganggap dirinya itu orang yang beruntung diberi usaha oleh mertuanya. Tetapi ayah Resa, Pak Raharjo mengingatkan kalau dia tidak perlu memikirkan apa yang orang lain pikirkan terhadap dirinya. Setelah mendengar kalimat itu, Jaka kembali bersemangat dan bertekad untuk memajukan toko roti tersebut. Dan juga, Jaka menginginkan seorang anak perempuan.
Akankah Jaka dan Resa berhasil memajukan toko roti yang telah dipercayakan kepada mereka?