Pagi itu aku merasakan udara yang begitu sejuk dan mentari yang datang dari arah timur menghangati tubuhku dengan cahaya terangnya. Rumahku bertepatan di daerah pegunungan. Pegunungan ini terletak disalah satu daerah Jawa Timur. Perkenalkan sebelumnya, nama aku Sheryna Amanda. Aku biasa dipanggil Sheryn. Kini aku menginjak kelas 1 SMA.
Hari ini ialah hari pertamaku masuk SMA. Aku sangat bahagia sekali karena, aku mendapat teman baru dan mendapat suasana yang baru di sana. Aku berharap dapat menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya. Aku mendapat jurusan kelas IPS, lebih tepatnya kelas unggulan dari IPS lain saat itu. Yaitu kelas IPS 1.
Awalnya orang tuaku memberi saran agar aku masuk jurusan IPA, tapi apa boleh buat jika kemampuan dan peluang besarku ada di kelas IPS, di samping itu aku juga harus bersyukur akan hal itu. Saat masuk kelas, aku tidak mengenali siapa pun di sana. Aku sangat malu untuk berkenalan dengan teman-teman baruku. Aku memilih tempat duduk dengan urutan nomor 2 dari depan. Lebih tepatnya dekat dan berhadapan langsung dengan meja guru. Aku duduk sendirian pada saat itu. Dan pada akhirnya ada salah satu siswi datang menghampiriku saat itu. Dia memanggilku dengan menepuk bahuku dan membuatku terkejut.
"Apakah kamu duduk sendirian?" siswi itu bertanya padaku.