Ibu

Ferdiagus Rudi Junaedi
Chapter #3

Bab 3 Kantor

Hari ini halaman parkir ruko, tempat biasa aku memarkir mobil sudah terisi mobil lain.  

Aku harus mencari tempat lain untuk parkir.

Aku tidak tahu mobil siapa yang parkir di halaman ruko, kemungkinan mobil calon klien.

Tempat aku kerja adalah ruko dua lantai berwarna putih. Lantai satu aku jadikan sebagai kantor, sedangkan lantai 2 aku jadikan kos-kosan.

Siapa yang tinggal di ruko ini?

Salah satunya Nina dan ada juga penghuni yang lain. Mereka mahasiswi. Bekerja sambil kuliah.

Jadi tau kan kenapa Nina lebih sampai duluan dari pada aku.

Para penghuni kos tidak aku wajibkan mereka untuk membayar biaya kos.

Aku dulu pernah jadi anak kos, jadi tau suka dan duka anak kos. Untuk biaya listrik, air, dan iuran kebersihan tetap mereka harus membayar.

Ruko ini sebenarnya bukan punya aku. Pemiliknya adalah seorang teman lama, teman satu flat waktu kuliah dulu. Dia meminjamkannya ruko ini pada aku.

Kenapa aku bilang pinjam karena setiap kali aku membayar sewa, selalu saja dikembalikan.

Lihat selengkapnya