Malam terasa dingin, sunyi. Seperti hati Ilham saat ini. Jalanan terasa lengang, entah mengapa jalanan ini tidak seperti biasanya. Di depan sana, orang-orang menghabiskan waktunya di sebuah kafe yang sedang trend saat ini, sambil menghabiskan secangkir kopi yang katanya bisa menghilangkan galau sesaat.
Di sebelah kafe, banyak pasangan muda yang ramai menghabiskan waktunya berjalan berduaan ditengah indahnya jalanan malam, dengan berbagai macam lampu hiasan. Ada yang berselfie, ada yang duduk berbincang, ada pula yang duduk takzim melihat indahnya pemandangan kota di malam hari.
Dan ada satu bangunan yang paling besar dikota ini, ya itu adalah perpustakaan kota. Walaupun sedikit orang didalamnya, terdapat banyak orang-orang spesial disana. Ada yang sedang duduk takzim sembari fokus membaca tumpukan buku sejarah, ada yang sedang berbincang dengan teman sembari mengerjakan tugas yang menumpuk, dan ada pula yang duduk menyendiri sembari mengingat kembali kenangan-kenangan yang datang menghantui.
Seperti Ilham saat ini, yang tengah duduk di perpustakaan kota sambil merenung setelah membaca novel tentang sebuah penerimaan..
Dengan cepat, ingatan itu kembali menghantui tanpa dapat dihentikan..
***