Jentera Bianglala

Oleh: heriwidianto

Blurb

Hidup Derifatoni atau Tara dipenuhi cerita dongeng dan keceriaan, meski dia tinggal di panti asuhan. Keinginannya pun sederhana. Naik bianglala sampai puas.
Dan, hari-hari Tara bertambah berwarna setelah tahu Ihan mengalami patah hati untuk pertama kalinya, Mirna mulai merasakan efek perisakan di kehidupan remajanya, dan Bunda Ana kesulitan menemukan donatur untuk keberlangsungan panti asuhan ke depannya.
Saat keceriaan dan pedih datang bersamaan, muncul Abah Gito—pemilik pasar malam dan mantan pendongeng yang masih menyimpan amarahnya. Tara pikir, kesempatannya untuk naik bianglala datang.
Sembari ikut memecahkan masalah penghuni panti asuhan, Tara juga berusaha mewujudkan keinginannya dengan cara mendekati Abah Gito yang pemarah itu. Tentu saja, ada syarat yang harus Tara penuhi untuk mendapatkan keinginannya.
Bagaimana cara mereka mengatasi masalah masing-masing?
Apa saja syarat yang diajukan Abah Gito?
Berhasilkah Tara mewujudkan keinginannya?

Lihat selengkapnya