Salah satu yang menyebabkan perselisihan rumah tangga adalah perbedaaan Usia.
Lambat laun hal ini disadari oleh Retno. Kalau saja ia tidak menyadari bahwa umurnya dan umur Ratna beda, maka sulit ia mengetahui kenapa Ratna sudah enam bulan menikah tapi masih ingin dimanja, ingin dituruti kemauannya, ingin dimengerti, ingin disayangi, ingin diperhatikan dan apa saja yang Ratna inginkan dengan sigap Retno menyikapinya dengan baik dan penuh kesabaran. Lelaki semacam Retno bisa dibilang limited edition.
Retno adalah orang yang pintar dan penyabar. Retno pintar sekali memahami kemauan dan kebutuhan istrinya, pujaan hatinya. Begitulah Retno, lelaki yang kalau sudah jatuh cinta: rela berkorban apa saja demi istrinya.
Sejak Ratna merajuk gara-gara tidak dibukakan pintu mobil waktu itu, Retno semakin hati-hati bagaimana cara agar hal itu tidak terjadi lagi. Retno sangatlah bijak menyikapi apapun yang dikeluhkan oleh istrinya dan dengan segera ia akan mengatasinya. Tidak sempat Ratna mengeluh sampai seminggu, sekali Ratna memasang muka cemberutnya, Retno langsung segera bertindak apa yang harus dia lakukan untuk mengembalikan senyum Ratna.
Retno juga penyabar. Retno tidak pernah marah pada Ratna. Yang ada hanya Ratna yang terkadang marah padanya. Namun marahnya Ratna tidaklah dengan membentak, mengeluarkan suara yang tinggi apalagi sampai berani memaki, sungguh tidaklah seperti itu. Ratna cukup memasang muka cemberut maka Retno tahu bahwa Ratna sedang marah. Lama-lama Retno tahu maksud-maksud atau makna-makna dari cemberutnya Ratna itu. Misalnya: kalau Ratna dengan cemberutnya dan kedua tangannya di pinggang, itu artinya Ratna sedang sangat marah. Namun kalau Ratna cemberut dan kedua alisnya tak henti bergerak, itu artinya Ratna tidak mau didekati oleh Retno.
Ratna ingin Retno menjauh dulu dengan jarak minimal dua meter. Kalau Ratna cemberut dan melipat kedua tangannya di dada, itu artinya Ratna ingin Retno memasak sesuatu yang enak untuknya dan kalau Ratna cemberut lalu tiba-tiba tersenyum lagi, itu artinya Ratna minta dipeluk dan dicium oleh suaminya Retno.