Jauh-jauh hari semasa aku masih mengenyam pendidikan di bangku sekolah SMA.Aku berkeinginan merantau.Mencari pekerjaan dan mencari hidayah dalam hidupku.Waktu itu aku belum tertib dalam beribadah.Aku masih layaknya ABG yang masih lugu,belum memakai jilbab,dengan rambut sepantat dikepang satu dan ditaruh didepan dada sebelah kanan.Masih memakai seragam pendek bila ke sekolah dan berpakaian serba pendek bila dirumah.
Sebenarnya aku tergolong murid yang genius,dimapel bahasa inggris dan bahasa daerah.Aku bintang di kelasku.Di sekolahku aku jarang dikenakan biaya administrasi seperti layaknya murid-murid yang lain karena aku selalu mendapatkan juara kelas.Alhamdulillah dari sejak aku lahir aku diberi paras cantik,hitam manis,kulit sawo matang,hidung mancung,mata redup agak sipit,bibir mempesona,pipi yang menawan.Tak jarang banyak orang menjuluki aku seperti orang India.Faktor itu juga yang membuatku disayang guru-guru.
Banyak para guru yang mendukungku,memberi semangat aku agar aku bisa meneruskan pendidikanku diperguruan tinggi.Namun karena keadaan perekonomian orangtuaku yang pas-pasan,akhirnya cita-citaku untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi pupus.
Setelah lulus SMA,aku disuruh istirahat dulu di rumah,bantu-bantu pekerjaan rumah.Kebetulan kakak ipar ayahku sakit,jadi aku memutuskan untuk membantu ibuku merawat tanteku.Seperti baby sitter.semua kerjaan aku handle. Dari merebus air buat mandi tante,membelikan sarapan,menyuapi,dan sebagainya.Sambil menunggu tetanggaku yang kerja di Jakarta pulang.
Setelah tetanggaku pulang,sama orangtuaku aku dititipkan untuk ikut dia kerja di Jakarta.Alhamdulillah,berkat doa restu orangtuaku ,aku lancar dalam mencari pekerjaan.Doa orangtua memang mujarab.Sekali mengikuti tes selektif,aku langsung diterima.Aku diterima di PT Lion Star,sebuah perusahaan besar di kota Kapuk,Cengkareng,Jakarta.Perusahaan itu bergerak di pelabuhan barang-barang rumah tangga dari plastik.dan yang lebih menyenangkan lagi,aku juga langsung mendapatkan hidayah,yang selama ini menjadi salah satu doa-doaku.Karena kontrakanku sudah ngompleks jadi ibadahku tertib dan kerjaku lancar.Di kontrakkan aku mudah beradaptasi dengan teman-teman.