Geografi
Hormuz adalah nama dunia dalam cerita ini. Pada dasarnya, tak seorang pun tahu apakah Hormuz merupakan benua, pulau, seluruh dunia, atau hanya sebagian dari itu semua. Hormuz itu sendiri meliputi Pegunungan Tenshun, daratan tengan sampai ke bagian selatan, dan perbatasan bagian utara.
Kerajaan Aravakia adalah satu-satunya kerajaan yang sebagian besar penduduknya adalah manusia (meskipun begitu, terdapat daerah manusia yang lebih kecil, dan ada juga beberapa kota bagian). Sesekali, daratan perbatasan tidak disebut Perbatasan, dan kawasan tersebut penghuninya cukup makmur. Namun, ketika manusia dikalahkan oleh Wright King dan persekutuannya, mereka menyerah dan memusatkan kekuatannya pada bagian selatan Pegunungan Tenshun. Sehingga, bagian utara menjadi Perbatasan dan bagian selatan menjadi Daratan Utama.
Kota Benteng Atalante adalah satu-satunya wilayah pertahanan Kerajaan Aravakia yang menjaga Perbatasan. Ini adalah kota tempat kisah ini dimulai. Pada Atalante terdapat berbagai penginapan, kedai, toko senjata dan armor, Guild, dll. Kota ini dipimpin oleh Gerran Vedoy, dengan Jenderal Lasentora sebagai komandan pasukan reguler. Atalante mengatur status pertahanan bersama aliansi dengan: para Elf dari Hutan Bayangan, Dwarf dari Pegunungan Besi Hitam, dan Centaur dari Daratan Berangin. Ras-ras lainnya yang berjumlah banyak dianggap sebagai musuh.
Daftar Monster
Goblin adalah humanoid kecil dan berparas jelek. Tingginya rata-rata adalah 4 kaki, namun beberapa ekor tingginya hanya setengahnya. Kulitnya hijau kekuningan, dan telinganya meruncing. Meskipun begitu, kecerdesan makhluk ini bervariasi pada setiap individualnya. Tubuh mereka cukup kecil sehingga bisa menghindari pertempuran-pertempuran yang tidak menguntungkan. Mereka lebih suka bergerak dalam kelompok, dan kekuasaannya ditentukan oleh keturunan. Waktu hamil mereka cukup pendek, yakni hanya tiga bulan, dan mereka memiliki laju perkembangbiakan yang tinggi. Periode untuk mencapai dewasa pun begitu singkat sehingga populasi monster ini cukup banyak. Mereka memiliki kebiasaan membawa barang-barang berharga pada suatu tas, yang sering disebut “kantong Goblin” dan mereka menggendong kantong tersebut pada pundaknya. Goblin berkasta lebih tinggi memiliki kantong berdekorasi, dan isinya berharga cukup tinggi jika dijual. Walaupun beresiko untuk bertarung, Goblin berkasta lebih tinggi juga cukup paham tentang hal fashion (tentu saja fashion menurut Goblin) dan menghargai barang mereka dengan nilai yang tak sedikit.
Hobgoblin adalah spesies yang masih terkait dengan keluarga Goblin, namun jumlahnya tidak sebanyak Goblin pada umumnya. Mereka mirip seperti Goblin tapi tingginya sama seperti manusia. Kecerdasannya kurang baik, kasar, dan mereka juga kerap diejek oleh Goblin lainnya karena tinggi badannya yang tidak biasa. Beberapa dari mereka dimanfaatkan sebagai budak. Namun, ada beberapa dari ras mereka yang memiliki kecerdasan cukup baik, dan mereka berkelompok dalam suatu suku yang menganggap Goblin biasa sebagai musuh. Hobgoblin berperilaku taat dan buas sering kali digunakan sebagai bodyguard. Beberapa Goblin berkasta lebih tinggi dilindungi oleh Hobgolin jenis ini.