Ketika Nonmuslim Membaca Al-Quran

Bentang Pustaka
Chapter #3

BAGIAN SATU: RICHARD BONNEY DAN AYAT-AYAT JIHAD - Mengenal Richard Bonney

Pendeta Richard Bonney adalah seorang profesor dalam bidang sejarah modern di Universitas Leicester, Inggris. Gelar sarjana dan doktoral dalam bidang sejarah modern ia peroleh di Universitas Oxford. Setelah menyelesaikan studi, Bonney mengajar sejarah Eropa di Universitas Reading, Inggris, sejak 1971 hingga 1984. Kemudian, sejak 1984 sampai sekarang dia menjadi profesor sejarah modern di Universitas Leicester. Selain itu, Bonney juga menjadi dosen terbang di Universitas Sorbonne (1989-1991) dan Univeritas Kyoto Sangyo, Jepang (2002).18

Bonney dikenal memiliki minat terhadap dialog antaragama, di antaranya dengan komunitas muslim di Leicester, Inggris. Pada 1992, dia diangkat menjadi ketua dialog antaragama di Leicester setelah dua tahun sebelumnya mengajar di Paris. Pada 1997, dia diangkat menjadi ketua gereja di Inggris. Selain mengajar dan menjadi ketua gereja Inggris, Richard Bonney pernah menjabat sebagai ketua penasihat kebijakan luar negeri Pakistan di Universitas Georgetown (Oktober 2003), penasihat mengenai persoalan pluralisme di India di Capitol Hill (Maret 2004), dan wakil ketua di Royal United Services Institute (RUSI).19

Lihat selengkapnya