Kumpulan Cerpen Islami

Oleh: silvi budiyanti

Blurb

Hidup terkadang memberikan sebuah cerita dan hikmah. Pembelajaran bagi dia yang menjalani dan meyakini. Langkah kehidupan yang kita ambil akan menjadi satu dasar untuk hidup ke depan nanti. Menjadi buruk atau baik itu sebuah pilihan.

"Siapa yang akan merubah diri kita? jika bukan diri kita sendiri!"

Jika kita memilih jalan kebaikan maka kita akan memperoleh kebaikan, sebaliknya jika yang kita pilih jalan kesesatan, kesalahan, kejahatan maka hal itu pun akan menjerumuskan diri kita nanti. Jangan takut terasing, jangan takut memiliki teman sedikit, jangan takut menggenggam prinsip kebaikan hidup dan agama. Jika semua akan lebih indah dan baik untuk diri kita dan keluarga.

Siapa yang tulus mencintai kita mereka adalah keluarga, sahabat yang memiliki kebaikan dan ketulusan, serta guru yang tak pernah lelah memberi ilmu dan pembelajaran.

Isi dari novel ini saya angkat dari cerita nyata, ada konflik, ada hikmah, ada solusi dan aturan dan dasarnya.

Lihat selengkapnya