Mentor dalam KBBI artinya adalah pembimbing atau pengasuh (biasanya untuk mahasiswa). Jadi mentoring adalah prosesnya.
Selain ada kegiatan jema'ah tabligh yang ada di lingkungan kost-kostan mahasiswa ada juga kegiatan bersifat keagamaan yang dilaksanakan oleh mahasiswa senior baik dari jurusan Agus sendiri atau dari luar jurusan tetapi masih satu fakultas yaitu Fakultas Ilmu Matematika dan Astrobiologi nama kegiatannya yaitu mentoring, Mentoring yang diketahui oleh Agus saat itu adalah kegiatan keagamaan ada yang berupa pengajian tafsir ayat suci atau belajar membaca dan menghafal ayat Al-Qur'an.
Semua mahasiswa yang cowok di angakatan Agus diharap mengikuti mentoring ada yang disuruh catang ke kost-kostan senior kadang juga bergantian di kost teman-teman satu angkatan yang bersedia ditempati. Awal-awal yang mengikuti mentoring banyak mahasiwa teman Agus, lama kelamaan yang mengikuti tinggal sedikit dibandingkan yang awal. Agus termasuk yang bertahan dengan Arief dan Atmo. Setelah Agus pindah kontrakan Agus akhirnya tidak pernah ikut mentoring.