11 tahun Ayu pergi keluar kota bersama mbah mijan meninggalkan ayahnya di kampung kini umur dia sudah 17 tahun dan duduk di bangku SMA kelas 2,saat itu hari pertama Ayu masuk sekolah karena selama 11 tahun Ayu menjalani home schooling di rumah.Ayu berdiri di depan sekolah dan menatap sekolah tersebut, Ayu berharap semoga masa-masa sekolah semua baik-baik saja dia melangkah kan kaki masuk ke halaman sekolah tersebut saat Ayu menoleh ke arah samping kanan Ayu, Ayu melihat seorang siswa laki berdiri terpaku melihat siswa lain dengan wajah muram dan siswa laki tersebut menatap Ayu kembali.Ayu langsung gugup karena siswa laki tersebut manatapnya dan Ayu langsung berjalan pergi ke ruang guru.
Bel berbunyi,
Semua siswa masuk ke kelas masing-masing, Ayu berjalan melewati lorong sekolah mengikuti guru yang ada di depannya, sampilah Ayu di depan kelas dan Ayu bersama guru itu masuk ke kelas untuk memperkenalkan diri.
“selamat pagi semua,” sambut bu guru
“pagi bu,” jawab para siswa
“hari ini kita kedatang murid baru dan dia pertama kali masuk sekolah karena sebelumnya dia home schooling,” kata bu guru
Para siswa di kelas tersebut heboh karena ini baru pertama kali mereka melihat anak home schooling masuk sekolah,bu guru mempersilahkan Ayu untuk memperkenalkan dirinya kepada teman-teman barunya dan Ayu pun memperkenalkan dirinya.
“Selamat pagi semua... nama saya Ayu puspita sari kalian bisa panggil saya Ayu... ini pertama kali saya masuk sekolah jadi mohon bantuannya,” kata Ayu dengan senyuman
Bu guru lalu menyuruh Ayu duduk di bangku kosong yang ada di belakang, betapa terkejutnya sesaat dia hendak mau duduk karena di sana duduklah seorang siswa laki yang tadi Ayu lihat di halaman sekolah.siswa laki tersebut menatap Ayu,tapi Ayu tidak menghiraukannya. Siswa laki itu mengulurkan tangannya untuk mengajaknya berkenalan terlebih dahulu.
“nama saya bayu,” kata siswa tersebut sambil mengulurkan tangannya
Ayu hanya diam terpaku dan dia hanya menyebutkan namanya tapi tidak mengulurkan tangan, bayu terus manatap ayu tapi ayu hanya diam.