Matsuri

Oleh: Adlet Almazov

Blurb

Seandainya ia tahu, tangan keriput siapa yang menggenggam tangannya, mungkin ia akan merasa tersentuh atau mungkin, ia akan memberikan kecupan lembut di dahinya.

Sayangnya, hanya sedikit yang bisa ia ingat dari sosok pria tua yang terbaring di ranjang kematiannya. "Teman perjalanan," ia memanggilnya begitu. Erwin Van Der Kleij, ia masih mengingat namanya. Hanya saja ia sedikit tak memahami, bagaimana bisa pemuda berambut coklat dengan wajah tampan itu berubah menjadi pria tua keriput dengan rambut yang dipenuhi uban?

Mereka belum lama bertemu, itu yang ia tahu. Namun, sebuah buku di tangannya mungkin bisa membantunya kembali mengingat semua hal yang telah ia lupakan.

Pelabuhan Tanjung Priok, Pelabuhan Klang, Pelabuhan London dan Kenji Nakajima. Ya, Kenji Nakajima, seseorang pria Jepang yang turut menemani perjalanan panjangnya di masa lalu.

Buku di tangannya berjudul Matsuri. Nama yang sama seperti yang diberikan Kenji Nakajima kepadanya 60 tahun yang lalu.

Lihat selengkapnya