MEMORI BUNGA DAISY

trianpn_
Chapter #3

2: Lagi?

"Untuk tugas kelompok minggu lalu, silahkan kalian kumpulkan ke depan sekarang juga. Dan Ibu tidak akan mentolerir bagi siapa pun yang beralasan lupa mengerjakan, ketinggalan, atau apa pun itu."

Deg...

"Vin, Kavin!" panggil Naura seraya menepuk beberapa kali punggung Kavin yang kini tengah menelungkupkan wajahnya di atas meja. "Tugas kita mana?"

Naura semakin panik, apalagi melihat kelompok-kelompok lain yang mulai berdiri seraya membawa tugas mereka ke depan meja guru. Naura berdecak kesal seraya memegang kepalanya yang tiba-tiba saja terasa pusing.

"Naura? Tugas kamu ke mana?" tanya Bu Indah selaku guru yang mengajar pelajaran bahasa Indonesia di kelas 12 IPS 3, kelas milik Naura dan Kavin.

"A-anu Bu...,"

Sebelum Naura menjawab pertanyaan barusan, Bu Indah langsung memotong ucapannya setelah beliau melihat Kavin yang tengah tertidur di jam pelajarannya. "Kavin Ardana Abiputra! Sekolah bukan tempatnya untuk kamu tidur ya?! Cepat bangun, sebelum saya siram kamu pakai air!"

Naura terbelalak, saat Kavin tiba-tiba saja menegakkan tubuhnya seusai mendengar ancaman dari Bu Indah. Di dalam pikirannya, dia jadi bertanya-tanya, apa pukulannya tadi kurang kencang sehingga Kavin sama sekali tidak meresponnya? Atau itu semua hanya akal-akalannya Kavin saja untuk membuatnya marah?

"Mana tugas kamu? Kamu satu kelompok dengan Naura 'kan?" tanya Bu Indah lagi yang masih terus menagih tugas kelompok mereka.

"Tugas apa, Bu? Maaf saya lupa," sahut Kavin tanpa merasa bersalah sedikit pun.

Naura mengepalkan kedua tangannya dengan kesal, kalau saja tidak ada bu Indah di sini, mungkin sedari tadi tangannya sudah mendarat di kepala Kavin. Bagaimana bisa dia bilang lupa, padahal semalam jelas-jelas Naura sudah mengingatkannya?

"Kamu ini sebenarnya punya penyakit pikun atau gimana sih? Kenapa setiap ada tugas kamu selalu bilang lupa, lupa, dan lupa. Apa perlu Ibu antar kamu ke rumah sakit buat periksa isi dari otak kamu? Kamu ini masih muda, bahaya loh kalo sering lupa kayak gini!" tutur Bu Indah, "Kamu juga Naura, kenapa kamu nggak mengingatkan rekan kamu sendiri tentang tugasnya?

"Sa-saya...,"

Ucapan Naura kembali dipotong, "Nggak usah banyak alasan! Pokoknya Ibu nggak mau tahu, sepulang sekolah nanti kalian berdua nggak boleh pulang dulu sebelum tugas kalian selesai! Mengerti?!"

"Mengerti Bu!" mereka menyahut secara bersamaan.

"Dan buat yang lain, saya harap kalian tidak ikut-ikutan seperti mereka. Kalau kalian merasa tidak paham tentang tugasnya, kalian bisa bertanya langsung kepada saya, jadi tidak ada alasan untuk kalian tidak mengerjakan tugas karena memang hal tersebut sudah menjadi kewajiban bagi kalian yang masih seorang pelajar. Paham?!"

"PAHAM BU!" ucap semua murid di kelas tersebut secara serentak.

"Oke, sekarang silahkan kalian buka buku paket di bab selanjutnya. Ibu akan menjelaskan secara singkat tentang materinya, setelah itu kalian bisa mengerjakan soal pilihan ganda yang ada di halaman berikutnya."

***


Lihat selengkapnya