MIMPI-MIMPI SEJARAH GENERASI MILENIAL
“Saat kita sudah punya mimpi kita sudah melangkahkan satu langkah kaki kita menuju keberhasilan, tingal satu langkah lagi yang menentukan kita berhasil apa tidak dialah tindakan kita.
(Lukman Ramdhani Firmansayah)
Kisah ini berawal dari sebuah mimpi besar seorang pemuda dan keempat sahabatnya, mimpi yang mampu mengubah pandangan seseorang tentang sejarah. Dimana banyak orang beranggapan bahwa sejarah merupakan hal yang membosankan, tidak berguna, dan tidak membawa keuntungan saat mempelajarinya. Anggapan seperti itu sering kali membuat sejarah dilupakan, dan diabaikan keberadaannya.
Sebagai contoh:
Saat ini banyak bangunan yang memiliki nilai sejarah yang dihancurkan, dengan berbagai macam alasan. Kemudian dialih fungsikan untuk kantor-kantor dan lain sebagainya. Pokoknya yang memiliki nilai ekonomis lha.
Miriskan,,,,,
Tapi itulah realita yang terjadi saat ini.
Selain itu,,,,
Banyak juga bangunan sejarah yang diabaikan begitu saja, kurang dapat perhatian, sehingga banyak benda-benda peninggalan sejarah yang rusak, bahkan banyak yang hilang dicuri orang.
Sekali lagi saya tekankan
Itulah realita yang terjadi pada bangsa kita tercinta ini.
Beneran aku nggak bohong heheheh, bisa kalian cek sendiri, dan tanya aja sama mbah goegle pasti tau jawabanya.Walaupun seperti itu sejatinya sejarah tetap menjadi sebuah kebanggaan, dan identitas suatu bangsa. Untuk itu kita perlu mengemasnya dengan baik, sehingga sejarah tetap menarik dan menjadi primadona di era modern ini. Inilah yang akan dilakukan oleh keLima pemuda dalam novel ini, keLima pemuda dalam novel ini ingin menghadirkan sejarah dari sisi yang berbeda. KeLima pemuda dalam novel ini akan menghadirkan sejarah,dari sisi enterprenersip generasi milenial. Mereka ingin menjadikan sejarah sebagai brand besar usaha mereka.