Selamat datang di cerita ini, novel reader!
Senang melihat kalian berada di siniĀ :3
Sebelumnya disklaimer dulu... novel ini bukan tentang cerita romansa di masa sekolah, tapi tentang cerita seorang remaja yang sudah berdamai dengan dirinya sendiri, bahkan berdamai dengan dunia.
Di tengah dunia yang sibuk memberikan makna dan narasi kepada setiap orang, Alcel sudah selesai dengan itu. Ia tidak peduli dengan citra, validasi, maupun perhatian dari orang-orang.
Di Arc pembuka ini, diceritakan seorang siswa SMA kelas 2 bernama Alcel Meyer yang punya hobi foto dimana pun, kapan pun, dan bagaimana pun keadaannya.
Sebuah insiden kecil terjadi, kameranya tersenggol hingga jatuh dan hancur, ini memaksanya untuk ikut bergabung klub fotografi demi bisa memegang kamera di kemudian hari.