Our adventure into a lonely jungle

kanta saddha silo
Chapter #3

Chapter #3

Sesampainya kami dikelas, mungkin biasa saja. Namun, tetap saja Reno menunjukan muka emosionalnya. Sebelumnya sebelum masuk jam kelas, Saya sudah memberitahu Reno bahwa jangan memasang muka emosinya itu. Tapi tetap saja dia tidak mempedulikan tanggapan Saya.

Jam kelaspun dimulai, Namun tetap saja dia memasang wajah paling menyabalkannya itu. Saya hanya bisa memperhatikannya dengan pikiran khawatir akan sikapnya dikelas. Karena, dosen yang mengajar sekarang itu paling tidak suka dengan murid yang berwajah penuh emosi.

" Ren, kamu kenapa?. Saya tidak suka kalau di jam Saya ada murid yang mukanya kusam atau emosian kaya kamu." Tanggapan sang dosen terhadap Reno.

" Gak ada apa - apa pak ?" Jawab Reno dengan datar.

" Kalau kamu masih memasang tampang kamu yang sekarang, kamu keluar dari kelas ini. Saya tidak mau melihat murid lain terganggu dengan sikap kamu !" Perintah dosen.

Lihat selengkapnya