Siang hari dirumah Rama, pemuda berkacamata itu bersiap-siap untuk pergi bersama Maura dan teman-temannya untuk ke mall karena ada Book Fair, dia lalu berjalan ke ruang makan untuk mengisi perut dia.
Di atas meja makan sudah ada bermacam-macam lauk pauk untuk makan siang, Rama dan keluarga makan siang bersama lalu selesai makan mereka mengobrol di meja makan.
"Dek... , kamu yakin nggak mau di antar Mama ke sana, Mama khawatir sama kamu, Dek!" tanya Mamanya Rama.
"Mah! Mama kan sudah janji sama Rama memberikan sedikit kebebasan kepada Rama, lagi pula Mama mengantar Rama ke sekolah untuk bertemu dengan teman Rama," keluh Rama.
"Ya Dek... , tapi apa nggak sekalian aja Mama antar kamu dan ikut kamu ke Mall," saran Mamanya Rama.
"Nggak MAU Mah! Rama nggak mau di bilang anak Mami lagi," cemberut Rama.
"Siapa yang bilang gitu?" tanya Mamanya Rama.
"Nggak ada yang bilang tapi Rama pengen coba, untuk pertama kali dalam hidup Rama jalan-jalan dengan teman Rama, Mama tolong mengerti Rama sedikit," jelas Rama.
"Tapi Sayang," ucap Mamanya Rama.
"Adek sayang... , sudah cukup biarkan Rama mencoba menghabiskan waktu bersama teman-temanya, bukannya kita sudah sepakat akan memberikan sedikit kebebasan kepada Rama," potong Ayahnya Rama. "Rama sudah remaja Mah, jangan di kekang melulu, Rama nanti kamu ke sana naik apa, Busway?" tanya Ayahnya Rama.
"Nggak Pah, Rama naik taksi online kesana, Mama kan nggak suka Rama naik Busway," jawab Rama.
"Bukan nggak suka Dek! Busway itu, nggak aman bagi kamu," terang Mamanya Rama.
"Ya Mah sama aja kok intinya," balas Rama.
"Beda Dek, ka... ," ucap Mamanya Rama.
"Yang sudahlah! nggak usah di perdebatkan lagi," potong Ayahnya Rama. "Kalian kapan berangkatnya, nanti telat loh?" tanya Papanya
"Oh ya, ayo Rama kita berangkat sekarang," ajak Mamanya Rama sambil mendorong kursi roda Rama.
"Ya Mah," jawab Rama.
Akhirnya Rama dan Mamanya Rama berjalan ke luar untuk pergi ke sekolah untuk janjian dengan Maura dan temannya. Ayahnya Rama mengantarkan mereka berdua sampai depan rumah, lalu mereka berdua pergi menggunakan mobil.