Di sebuah lapangan kecil dekat rumah, lapangan berlapiskan semen dan pasir, aku biasa bermain bersama teman-teman. Sepulang kami sekolah.
Kebetulan sekolah kami sama, hanya berbeda peringkat kelas. Kami selalu membawa bola sambil menjemput teman-teman kami di rumah nya masing- masing.
Lalu tepat jam satu kami berkumpul di lapangan. Terkadang kalau ada tetangga di daerah lain ingin ikut bermain. Kami bergantian jam main atau bertanding antar kampung atau daerah.
Dan saya selesai bermain saya selalu membawa teko air berisi air es dingin dan meminum air.
Ada yang minum bergantian dengan gelas yang sama, ada yang meminta pakai plastik, ada yang membawa gelas sendiri (kebetulan jarak rumah kami dekat).
Jika kami sedang memiliki uang, kami membeli beberapa bungkus minuman ringan, membeli es sirup masing-masing.