Rama's Story : Pandawa Lima - Beginning

Cancan Ramadhan
Chapter #3

Chapter 2 - Kisah Masa Lalu

Ghesa, Kirana, dan Indira lalu melangkah memasuki pendopo, Kirana dan Indira melepas sepatunya lalu masuk ke dalam dan memberi hormat pada sang Guru yang menatap mereka dengan tatapan yang ramah dan sejuk.

“Maaf mengganggu Guru..” sapa Ghesa. “Ini ada tamu yang ingin bertemu Guru..”

Sang Guru tersenyum dan mempersilahkan tamunya duduk di hadapannya, namun dia masih merapikan tanaman bonsai di hadapannya sambil tersenyum. Kirana dan Indira lalu duduk bersila di lantai sementara Ghesa masih berdiri di dekat pintu.

“Kamu ini Indira kan ?” tanyanya ramah.

“Iya Guru..” jawab Indira. “Alhamdulillah Guru masih ingat saya..”

“Hehehe..” sang Guru terkekeh. “Lalu siapa ini yang ada di sebelahmu ?”

“Ini Kirana, Guru..” jawab Indira. “Dia kesini ada perlu dengan Guru..”

Sang Guru kembali terkekeh, dia menatap Kirana dengan pandangan yang sejuk dan bijaksana.

“Kamu ini mau tahu tentang Rama ya ?” tanyanya.

Kirana sangat terkejut, padahal dia belum bicara apapun, Tapi kenapa Guru besar di hadapannya bisa mengerti maksud kedatangannya. Kirana langsung menoleh dan memandang Indira dengan bingung, tapi Indira tersenyum.

“Guru Besar punya kemampuan istimewa..” bisiknya. “Dia pasti sudah menduga kedatangan kamu, Kirana..”

“Hehehe..” sang Guru kembali terkekeh. “Kenapa kamu ini mencari tahu tentang Rama..?”

Kirana tidak menjawab, dia merasa tidak nyaman dengan kehadiran Ghesa, karena dia ingin mengungkapkan apa yang dirasakannya tanpa harus di ketahui oleh orang lain selain Indira dan Guru Besar.

“Ghesa..” kata sang Guru. “Pergilah keluar.. Dan latih murid-murid yang lain..”

Ghesa tersenyum dan memberi hormat lalu dia melangkah keluar dari pendopo. Kirana menyikut Indira yang duduk di sebelahnya.

“Hei.. Apa Guru besar bisa membaca pikiranku ?” bisik Kirana. “Aku emang ngerasa ga nyaman ada Ghesa dan barusan…”

“Ssssst..” bisik Indira. “Udah ga usah mikirin itu, utarakan saja apa yang ingin kamu ketahui tentang Rama..”

Kirana mengangguk lalu kembali menatap sang Guru yang tampak masih sibuk merapikan bonsai nya sambil sesekali menatap Kirana sambil tersenyum.

“Jadi apa yang ingin kamu tanyakan ?” tanya sang Guru.

“Anu guru.. maaf.. saya ingin tahu seperti apa dulu Rama belajar disini ?” jawab Kirana. “Maksud saya.. mungkin Guru bisa cerita tentang Rama.. Apa saja.. Mungkin peristiwa yang penting atau apapun yang di ingat oleh Guru atau para murid..”

Lihat selengkapnya