Surabaya Dalam Utopia

Yessi Rahma
Chapter #1

Prolog

“Ketika cinta atas dunia memasuki hati, takut akan Akhirat akan keluar darinya. Berhati-hatilah dengan godaan dunia, karena tidak seorang hambapun yang membuka sebuah pintu dunia ini tanpa tertutupnya beberapa pintu Akhirat baginya.” Hasan al Bashri

Surabaya? Iya Surabaya, mengapa memangnya dengan Surabaya, Surabaya dalam Utopia. Kenapa dengan Surabaya dalam Utopia? Aku ingin bercerita tentang Surabaya dalam Utopia. Jika mendengar nama Surabaya, maka apa yang terbesit dalam benak kalian? Macet, gedung-gedung dan banyak lagi masalah sosial yang ada di sana. Belum lagi tentang perkampungan kumuh, masalah pendatang baru yang masuk dalam kawasan Surabaya. Tapi kali ini mungkin aku akan bercerita tentang Surabaya dalam sebuah Utopia. Utopia yang begitu indah dan begitu menakutkan. Jadi siapkan cemilan, jus yang banyak serta segera selesaikan pekerjaanmu sebelum membaca tulisan ini.

Lihat selengkapnya