Surga untuk Anakku

Hendra Wiguna
Chapter #32

Altruistic Filicide


“... Jadi, Altruistic filicide itu adalah suatu jenis pembunuhan di mana seorang orang tua menghilangkan nyawa anaknya sendiri dengan keyakinan bahwa hal tersebut dilakukan demi “kebaikan” anak tersebut. Dalam kasus ini, orang tua tersebut percaya bahwa tindakan mereka akan menghindarkan anak dari penderitaan atau memberikan manfaat lain yang dianggap mulia atau baik secara moral.” Laras berbicara.

“Lalu apa jenis pembunuhan itu sama dengan kasus ini?” Seorang pewawancara bertanya pada Laras yang menjadi salah satu narasumber pada sebuah podcast YouTube.

Laras berpikir sejenak. “Bisa jadi, tapi bisa jadi juga berbeda. Pembunuhan anak oleh orang tua, karena adanya motivasi yang bersifat altruistik atau mengorbankan demi kebaikan anak, meskipun dalam praktiknya, tindakan tersebut tetap dianggap sebagai kejahatan yang tragis dan berbahaya.” Laras tampak lancar menjelaskan. “Ehm, sebenarnya sih ini bukan kapasitas saya, ya. Tapi sejak kasus ini terjadi pada teman saya, saya jadi banyak membaca buku tentang hal ini,” ujar Laras.

“Iya, iya, kita semua juga jadi belajar dan jadi banyak tahu juga,” sahut pewawancara.

Lihat selengkapnya