"あなたは私の世界にひとりこと女です."
Jiwa weaboo Brian mulai kumat. Entah kalimat itu untuk siapa. Pacar saja, Brian tidak punya. Ups, ralat, belum punya untuk saat ini.
Akhir-akhir ini, Brian sedang keranjingan dengan segala hal berbau Jepang. Semuanya dilahap. Mulai dari makanan, minuman, pakaian, tontonan, hingga obsesi Brian yang sedikit nyeleneh. Brian ingin ke Jepang, lalu mencari perempuan Jepang untuk dipacari. Sebegitu seriusnya. Sebegitu niatnya.
Oh, kalimat di atas dibacanya seperti ini:
"Anata wa watashi no sekai ni hitori na koto on'na desu."
Artinya adalah "Kamulah satu-satunya perempuan dalam hidupku."
Belum apa-apa, status Facebook Brian tersebut sudah dikomentari oleh Iyus, yang rada jahil. Tulis Iyus, "Masih ngimpi, Mas, bisa punya pacar cewek Jepang?"
Di lantai lima mal fX Sudirman, Brian menghela napas. Menggerutu juga. Dia sewot berkata, "Sirik aja, nih, si Iyus,"
Brian lebih memilih untuk mendengarkan video Youtube. Fancam begitu. Si pengunggah mengunggah penampilan tiga member yang menyanyikan lagu Virus Tipe Hati. Jangan tanya Brian, apalagi saya (selaku novelisnya), bagaimana bisa merekam penampilan member-member JK Group di dalam ballroom, sementara di dalam saja, dilarang merekam.
Eh, tapi, sih, kualitas videonya tidak jernih-jernih amat. Bukan kualitas high quality video (yang kita singkat saja HD). Mungkin direkam dengan cara mencuri-curi dan tanpa sepengetahuan staff. Saya pernah seperti itu (di tahun 2015 kemarin). Tanpa sepengetahuan staff JKT48, saya arahkan kamera ponsel ke arah member-member generasi ketiga JK Group. Saat ketahuan security, saya langsung bilang, "Apaan sih, Bang? Siapa yang lagi ngerekem? Nggak, kok. Saya cuma nyari sinyal, mau ngabarin temen saya, Garcia itu cakep banget. Sumpah, dah."
Adegan di atas jangan ditiru, adik-adik. Percayalah, pasti ada alasannya mengapa dilarang merekam di dalam theater atau studio bioskop.
Okay, skip. Kenapa saya malah mencurahkan isi hati di Tak Sambat? Apa pentingnya para pembaca tahu? Kita kembali ke tokoh weaboo kita, Brian.
Brian lalu menyanyikan lagu JK Group tersebut. Tentunya, dengan cara bersenandung. Menyanyi dengan suara pelan. Kalau berisik, nanti pengunjung-pengunjung mal fX terganggu.