Blurb
Cerita tentang batas. Di antara Danau Toba dan Soposurung. Tempat yang mungkin tidak pernah kamu dengar dan terlintas dalam pikiran. Tapi jelas ini adalah tentang mimpi dan kenyataan. Dendam dan rindu. Pengalaman yang sampai membuatku menyalahkan hormon oksitoksin yang bisa-bisanya mengendalikan dua perasaan yang berlawanan. Mengapa ada margin yang membingungkan? Seakan semua telah ditarik-ulur.
Cerita tentang ruang yang terbatas untuk mencintai lantaran benci pada seseorang. Tentang menjadi manusia logis dan tidak membabi buta. Agar aku tidak lagi seakan-akan melihat wajahmu di atas mangkuk kolak durian Jalan Mansyur, di dinding-dinding kamar, di setiap tempat yang aku temui. Supaya semuanya berjalan sekadarnya saja dan aku tetap hidup dalam kesadaran.
Tarabunga.
Cerita kita yang nyata, bukan sakarin.