Blurb
Selalu ke mana-mana berdua, Denis dan Nanda sering disangka sepasang kekasih. Padahal mereka hanya teman sekaligus tetangga, setiap kali ditanya hubungan mereka ini apa keduanya kompak menjawab "Teman agak sonoan dikit."
Karena jujur mereka sendiri bingung jawab apa—mau jawab teman, tapi interaksi mereka lebih dari sekedar teman dibilang pacaran mereka tidak merasa saling cinta.