Terra 666

Afri Meldam
Chapter #1

Prolog

Area Ekplorasi Vokanov IV, 18.000 kaki di atas Gale Crater, Mars, 2000

TIGA SPYCRAWLER terbang bersisian menuju koordinat yang telah dikunci dari ruang pemantau stasiun utama Vokanov IV. Seperti yang sudah diperhitungkan, tepat pada menit kedua puluh sembilan, objek yang mereka tuju kini terlihat dengan jelas: selubung putih tebal yang menyerupai titiktitik air, cekungan kawah yang digenangi danau hijau viridian, dan jajaran pegunungan gigantis dengan bebatuan jingga yang seakan membelah planet itu menjadi dua bagian.

“Eureka!” Ketiga awak Spycrawler nyaris berteriak berbarengan, campuran rasa tak percaya dan takjub yang memenuhi rongga dada masing-masing. Ini hari ke-45 misi mereka, dan baru kali ini objek yang mereka cari mengada dengan begitu benderang. Kalkulasi rumit matematis memang bisa mengarahkan mereka ke koordinat di jejak garis orbit yang pernah melintas di atas Mars, tapi misi ini tentu berutang banyak pada relativitas Einstein tentang ruang dan waktu yang tidak konstan.

“Waktu kita tak banyak,” Suara dari Spycrawler 1 tiba-tiba mengingatkan, “Jo, kau ke....”

“Kiv, bisakah semenit saja kita menikmati momen berharga ini tanpa harus menjalani prosedur?” protes suara dari Spycrawler 3. “Semenit saja, please...”

“Tapi tentu tak perlu kuingatkan lagi tentang badai meteor yang bisa datang kapan saja di kawasan ini, bukan?” Kiv, meski dengan nada berseloroh, tetap terdengar sangat kaku.

Lihat selengkapnya