Ada suara-suara aneh yang terdengar dari dalam Gua Terdalam Daerah Kutukan. Gua Terdalam yang terletak di ujung terluar Daerah Kutukan itu biasanya sangat sunyi karena selain letaknya yang di ujung, gua itu merupakan tempat keramat yang ditakuti. Gua ini adalah gua para Unicorn Hitam. Bukan sembarangan Unicorn Hitam yang sering menampakkan diri di malam-malam paling dingin di bawah terangnya bulan purnama, melainkan lima Unicorn Hitam Pertama. Gua itu juga merupakan tempat ditempanya serpihan bintang Kundun yang jatuh ke bumi setelah bertabrakan dengan bintang Damemon, yang menciptakan Raja Unicorn Hitam dengan tanduk yang luar biasa kuat, LeCreatesse. Kekuatan gelap bintang Kundun tersimpan di dalam tanduk LeCreatesse, yang menyebabkan Master Tiggaro mengincarnya untuk dijadikan pedang, 26 tahun yang lalu. Tanduk LeCreatesse diubah menjadi pedang kejahatan, Exolothor, oleh kaum Centaur Tengah. Dengan kata lain, gua itu adalah tempat kelahiran Exolothor.
Gua Terdalam selalu dihindari oleh makhluk-makhluk jahat, apalagi oleh para Pengelana. Bahkan soal pernah atau tidak adanya Pengelana yang berhasil sampai ke gua itu hidup-hidup masih sangat diragukan. Gua itu memang memancarkan aura kegelapan yang seolah hidup dan selalu mengawasi apa atau siapa saja yang lewat, sehingga mereka pasti berpikir sejuta kali sebelum masuk. Konon kabarnya hanya Master Tiggaro-lah manusia satu-satunya yang punya nyali masuk ke dalamnya dan berhasil keluar hidup-hidup! Takkan ada habisnya menjelaskan betapa menakutkannya tampak luar gua itu sampai-sampai tak terbayangkan semencekam apa bagian dalamnya. Goblin, Orc, bahkan kaum Minotaur pun seringkali bergidik merinding saat melewati gua itu dan langsung mempercepat langkah mereka. Unicorn Hitam memang tidak terlalu menakutkan jika dilihat, dan mereka ikut bergabung dalam Pertempuran Perdamaian, tapi kelima Unicorn Pertama sangatlah penuh dengan rahasia dan tidak mau rahasia-rahasia kejahatan dan kegelapan diketahui, bahkan oleh sesama makhluk jahat sekalipun.