Sekali lagi diamatinya lukisan itu. Sejujurnya dia tidak mengerti nilai artistik lukisan tersebut. Baginya itu hanya sebuah lukisan kuno dan antik.
Lukisan yang menggambarkan dua orang tengah bermain musik dengan alat musik kuno di bawah sebatang pohon plum itu, merupakan warisan dari kakek buyutnya.
Selama bertahun-tahun lukisan itu telah menghiasi dinding rumahnya. Selintas tidak ada yang istimewa dari lukisan kuno itu.
Hingga suatu hari, tanpa sengaja dia mengunggah foto lukisan itu di salah satu aplikasi penggemar foto. Dan tiba-tiba ada seseorang yang tertarik untuk membeli lukisan itu.
Pada awalnya dia tidak ingin menjual lukisan warisan kakeknya. Namun suatu kebutuhan mendesak, membuatnya rela melepas lukisan itu.
Harga yang ditawarkan cukup mahal. Dia menganggap itu sepadan. Toh bukan dia yang melukis. Dia hanya merawat lukisan itu selama ini.
Kini, di dinding salah satu balai lelang internasional yang terkenal, lukisan itu tergantung.
Lukisan perdana karya Zhao Mengfu (1254-1322AD)