Blurb
Bermula dari sebuah kampung yang bernama Matahari Terbit. Tinggallah masyarakat Maubere dan Bui Bere, mereka hidup dengan saling menghormati satu sama lain dengan relasi yang sangat harmonis terhadap alam sekitar. Suatu hari datang penjajah yang ingin mencuri rempah-rempah dan kekayaan alam lainnya. Kemudian muncullah pejuang seperti Ambere, Junior, Dikit Mau Reha serta pejuang lain. Dari perjuangan mereka membawa kampung Matahari Terbit menjadi sebuah Negara merdeka. Setelah merdeka dari penjajahan Negara lain, Negara Matahari Terbit menjalankan roda pemerintahannya yang terdiri dari Presiden, Perdana Menteri, Presiden Parlamen Nasional serta Presiden Pengadilan Tinggi, ibaratkan sebuah rumah Negara Matahari terbit dibangun dengan empat tiang yang kokoh. Perjalanan hidup Negara Matahari Terbit itu jatuh bangun menuju kemakmuran. Ada masalah terbesar yang dihadapi oleh Negara baru itu. Semua institusi pemerintahan dikuasai oleh tikus-tikus berdasi. Mau tahu kisah-kisah seputar Negara yang diibaratkan seperti rumah berminyak itu? Kisahnya sudah dikisahkan dalam buku novel ini jangan ketinggalan membeli bukunya.