Toys

Bisma Lucky Narendra
Chapter #8

Escape




"Remaja itu moment yang sangat singkat.Kau tidak akan punya waktu berbalik dan mengulang semua yang terjadi." Arga Mahameru

***

Kejadian sebelum Arga pulang ke rumah.

Tadi, Arga sengaja menyuruh sopir kepercayaan untuk menggantikan dirinya menjemput Sandra dan Igo di kelas lesnya masing-masing.

Arga menemui Jane Karedhu di coffe shop tempat mereka bertemu pertama kali.

"Jadi, apa yang terjadi?"

"Apa yang perlu diceritakan. Ini situasi yang buruk."

"Mamaku membaca semua pesan text darimu. Lalu, juga mutasi rekening di M-banking pribadiku. Semua dilacak." Jane mengigit kecil bibirnya. Kebiasaannya kalau sedang cemas, panik ataupun gugup.

Kalau sudah gitu Arga malah merasa terpancing hasratnya. Tapi, karena saat ini mereka ditempat umum. Arga Mahameru cuma bisa memandangi wajah Jane yang semakin cantik setiap kali sedang diserang kecemasan seperti itu.

"Beruntung Mama masih mengira kamu sebagai pacar baruku yang royal yang suka memberikan uang jajan lebih kepadaku. Mamaku tidak keberatan soal itu. Dia malah senang rupanya."

"Bagus 'kan kalau begitu. Kita masih aman. Lalu, masalahnya dimana?"

Lihat selengkapnya