Sementara itu, setelah Clara menuruni mobil Karl di dekat toko bunga, ia langsung memasuki toko itu dan menikmati bunga-bunga yang bermacam-macam jenisnya dan memenuhi ruangan dengan gaya susun yang nyentrik tetapi rapi dan menarik perhatian.
Ia tersenyum, khususnya ketika melihat satu jenis bunga yang berwarna putih kecil-kecil menghiasi bagian pojok ruangan itu. Lily of the Valley, bunga kesukaannya yang selau mengingatkannya pada satu-satunya lelaki yang ia simpan di dalam hatinya, Tanny atau Tanner Humphrey. Sekarang alasan dirinya datang ke toko bunga itu adalah untuk membeli bunga itu. Dia akan mengirimnya kepada Tanner karena dia tahu Tanner akan tampil sebagai pemain piano dalam pertunjukkan teater yang akan digelar di teater utama di pusat kota.
Clara tahu karena dia termasuk ke dalam daftar undangan VVIP untuk acara itu. Dia adalah salah satu sponsor terbesar untuk acara yang selalu digelar setiap tahun itu dan bersembunyi di balik sebuah akun bernama Serendipity. Akun ini mengelola sebuah program musik dan tarian yang menampilkan sebuah hologram perempuan yang menari dan menyanyi atau memberikan tips dalam hal-hal yang berkaitan dengan musik. Pengikutnya Milyaran, sekitar 9M karena acara atau program yang disajikan selalu menarik perhatian banyak orang. Suaranya khas dan unik. Tariannya selalu nyentrik dan sarat makna. Bahkan jika memang hanya murni untuk bersenang-senang,
Dia jugalah yang memberikan saran kepada panitia acara itu agar mengundang Tanner Humphrey sebab ia mendengar karirnya yang meredup gegara secara tetiba Tanner mengumumkan hiatus untuk karir musiknya. Ia tidak tahu apa alasannya. Yang jelas desas-desusnya adalah karena urusan asmara.
Jelas itu bukan dengan dia. Toh, cintanya hanya dalam hati. Jadi, bisa dipastikan bahwa Tanner tidak akan tahu tentang perasaannya dan ia berniat untuk membawanya sampai mati. Khususnya dalam situasi yang sekarang, ia tak punya waktu untuk mengalami cinta manis seperti kebanyakan perempuan lainnya. Rasa cintanya yang besar kepada lelaki itu sering mendorongnya secara diam-diam membantunya dalam banyak hal dan Tanner sepertinya tidak pernah menyadarinya dan diharapkan memang tidak akan menyadarinya.
Oleh karena itu, dalam acara itu pula, Clara akan menghadiri acara itu secara diam-diam. Dia akan berada di barisan penonton yang membayar dan selalu menolak undangan panitia sebagai tamu VVIP. Sejauh ini tidak ada yang tahu fisik dan penampilan seorang Serendipity itu. Sengaja dia melakukan itu karena ketika semua orang tahu tentang identitas aslinya, maka seumur hidupnya ia tidak akan bisa menjalani hidup dengan tenang. Itulah alasannya ia menyembunyikan identitasnya.
Clara dan Tanner memang bersahabat sejak mereka di SMP. Itu karena mereka memiliki ketertarikan yang sama. Musik. Hal ini yang telah membuat mereka menjadi dekat dan saling kagum satu sama lain. Mereka tetap bersahabat bahkan sampai mereka masuk kuliah. Namun, Tanner pindah ke luar negeri karena ia mendapatkan beasiswa dan di saat itulah hubungan mereka agak menjauh. Keduanya sama-sama sibuk.
Selain itu, ada alasan mengapa Clara tidak bisa menemui Tanner secara langsung dan itu berkaitan dengan keadaan hidupnya sekarang. Tanner tidak pernah mengenal dirinya sebagai Clara Miller karena hidupnya tak pernah berkaitan dengan perempuan itu, tetapi dengan kakak kembarnya, Emilia Clarke.
***
Clara Miller bukanlah benar-benar seorang Clara Miller. Dia adalah Emilia Clarke yang diperintah oleh ayahnya untuk menjadi seorang Clara Miller. Mereka kembar tiga. Emilia Clarke, Clara Miller dan Joseph Klein. Ketiganya anak Sergei Miller dan Agatha Clarke.
Ketika ketiganya dilahirkan, Agatha mengetahui bahwa Joseph mempunyai kelainan, ia menyembunyikan Joseph melalui bantuan seorang perawat rumah sakit tempat ia melahirkan ketiga anaknya itu dan sejak saat itu Joseph dirawat oleh sang perawat dan diberi nama keluarganya. Meskipun demikian, semua biaya ditanggung oleh Agatha tanpa sepengetahuan suaminya.
Saat usia anak-anak itu tiga tahun, Agatha dan Sergei bercerai. Mereka membuat perjanjian tidak akan saling mengganggu hubungan satu sama lain dan akan membawa masing-masing satu anak. Clara dibawa oleh Sergei dan memiliki nama keluarganya, Clara Miller. Emilia dibawa oleh Agatha dan ia diberi nama keluarga ibunya, Emilia Clarke, sementara Joseph yang ketika Agatha sudah bercerai dibawa olehnya tetap menyandang nama Klein untuk keamanan anak itu.