Namaku Hanif. Pekerjaan: Karyawan swasta biasa. Hobi: Bernapas (kalau gratis). Di sebelahku duduk istriku tercinta, Feby. Florist berbakat, wanita tangguh, dan menteri keuangan rumah tangga yang kejamnya melebihi debt collector.
Siang ini, kami berada di sebuah tempat yang tidak seharusnya kami datangi. "L'Arrogance Café & Lounge". Lokasinya di kawasan elit Jakarta Selatan. Tempat di mana udara yang kamu hirup rasanya ada pajaknya. Interiornya ...